Area Makam Dioptimalkan untuk RTH

Written By Unknown on Minggu, 04 November 2012 | 13.50





Area Makam Dioptimalkan untuk RTH





Penulis : Andy Riza Hidayat | Minggu, 4 November 2012 | 12:46 WIB













JAKARTA, KOMPAS.com - Lahan yang baru dibeli untuk lahan pemakam seluas 209 hektar di Jakarta akan dioptimalkan sebagai ruang terbuka hijau. Area ini merupakan penambahan dari area makam yang sudah ada. Lahan hasil pembelian sejak tahun 2009 itu kini masih berupa tanah kosong.




Kota yang sehat adalah kota yang punya ruang publik yang banyak, punya ruang terbuka hijau yang banyak, dan minimal sesuai undang-undang 30 persen dari seluruh luas wilayah.


-- Joko Widodo




"Lahan itu belum kami urug. Kami akan ubah menjadi tempat yang menyenangkan dengan sentuhan yang lebih estetis. Saya ingin kesan angker pada pemakaman hilang sehingga warga dapat memanfaatkannya sebagai ruang terbuka," tutur Kepala Dinas Pertamanan dan Pemakaman DKI Jakarta Catharine Suryawati, Minggu (4/11) di Jakarta.


Area yang dibeli untuk taman makam itu terletak di Pondok Rangon (Jakarta Timur), Kampung Kandang (Jakarta Selatan), Rorotan (Jakarta Utara), Jeruk Purut (Jakarta Selatan), dan Semper (Jakarta Utara).


Minggu tadi pagi Gubernur DKI Joko Widodo menyampaikan akan mengopimalkan pemakaman sebagai ruang terbuka hijau. Meskipun sudah masuk dalam penghitungan RTH, namun kesan taman makam masih belum hilang dari stereotip angker.


Menurut Jokowi, kota yang sehat adalah kota yang punya ruang publik yang banyak, punya ruang terbuka hijau yang banyak, dan minimal sesuai undang-undang 30 persen dari seluruh luas wilayah. Minimnya RTH di DKI Jakarta terjadi karena tidak adanya konsistensi semua pihak menjaga RTH.


"Kalau kita mau konsisten dengan masterplan yang ada,  sebetulnya sudah beres," kata Jokowi.


Pemprov DKI Jakarta menargetkan lima tahun ke depan RTH Jakarta bisa mencapai 20 persen. Sementara kondisi saat ini, luas RTH di Jakarta hampir 10 persen dari seluruh luas wilayah.

















Anda sedang membaca artikel tentang

Area Makam Dioptimalkan untuk RTH

Dengan url

http://terapialamind.blogspot.com/2012/11/area-makam-dioptimalkan-untuk-rth.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Area Makam Dioptimalkan untuk RTH

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Area Makam Dioptimalkan untuk RTH

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger