Raffi Ahmad Rayakan Ultah di Kantor BNN

Written By Unknown on Minggu, 17 Februari 2013 | 13.18


Kue ulang tahun untuk Raffi Ahmad yang dibawa rekan-rekannya sesama artis.

Kue ulang tahun untuk Raffi Ahmad yang dibawa rekan-rekannya sesama artis. (sumber: BeritaSatu.com)




Status tahanan membuat Raffi Ahmad harus merayakan ulang tahunnya di lobby kantor Badan Narkotika Nasional.

Jakarta - Hari ini, Minggu (17/2) artis dan presenter Raffi Ahmad genap berumur 26 tahun. Tak seperti perayaan ulang tahun sebelumnya, Raffi harus merayakan ulang tahun seorang diri karena ia masih berstatus sebagai tahanan Badan Narkotika Nasional (BNN).

Alhasil Raffi harus merayakan ulang tahun di kantor BNN di kawasan Cawang, Jakarta Timur.

Meskipun berulang tahun, BNN tetap tidak mengizinkan sahabat dan teman-teman Raffi menjenguknya di tahanan, alhasil perayaan ulang tahun Raffi diadakan di depan kantor BNN.

"Meskipun hari ini saudara Raffi Ahmad merayakan ulang tahun, pihak BNN tetap tidak mengizinkan dibesuk. Karena hari ini bukan hari besuk," ungkap Kabag Humas BNN, Kombes Sumirat Dwiyanto, Minggu (17/02).

Lebih lanjut Sumirat tidak pernah melarang siapapun membesuk tahanan asalkan sesuai dengan prosedur.

"Kita tidak pernah melarang siapapun untuk membesuk Raffi. Asalkan sesuai prosedur. Kan prosedurnya kunjungan bisa dilakukan pada hari Selasa dan Kamis mulai pukul 12.00 hingga pukul 14.00, diluar itu tidak diizinkan," tegasnya.

Alhasil para sahabat yang telah datang seperti Opie Kumis, Christy Jusung, Ruben Onsu harus merayakan ulang tahun Raffi Ahmad di lobby kantor BNN.

"Silahkan saja kalau memang mau merayakan ulang tahun Raffi, tapi hanya sebatas di lobby kantor BNN," ungkap Sumirat.


Anda sedang membaca artikel tentang

Raffi Ahmad Rayakan Ultah di Kantor BNN

Dengan url

http://terapialamind.blogspot.com/2013/02/raffi-ahmad-rayakan-ultah-di-kantor-bnn.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Raffi Ahmad Rayakan Ultah di Kantor BNN

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Raffi Ahmad Rayakan Ultah di Kantor BNN

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger